Buku Ensiklomini Anak Fantastis - Heriditas: Kenapa KIta Mirip Papa dan Mama - Karya MOON MYUNG SIK & LEE HYEONG JIN
s
Book 5

Ensiklomini Anak Fantastis - Heriditas: Kenapa KIta Mirip Papa dan Mama

Reviews (0 / 5)

by MOON MYUNG SIK & LEE HYEONG JIN

About this edition
Genetika adalah cabang biologi yang berhubungan dengan pewarisan sifat dan ekspresi sifat-sifat menurun. Seiring berkembanganya zaman, definisi genetika merupakan ilmu yang menganalisis unit keturunan dan perubahan pengaturan dari berbagai fungsi fisiologis yang membentuk karakter organisme. Hereditas atau pewarisan adalah pewarisan ciri fenotipe dari induk kepada keturunannya, baik melalui reproduksi seksual maupun reproduksi aseksual, sehingga keturunan berupa sel maupun organisme tersebut memperoleh informasi genetik dari induknya . Wah, membaca penjelasan di atas, jika berbicara tentang genetika atau hereditas tentu akan sedikit membuat otak kita berputar ya, apalagi jika kita para orang tua yang akan memulai mengajarkan pada si kecil tentang ilmu ini. Mungkin bagi sebagian orang akan merasa kesulitan menjelaskan tentang apa itu ilmu genetika dan hereditas pada anak karena bahasanya yang terlalu tinggi, tapi dengan buku ini kamu akan memperoleh keuntungan besar dengan mendapatkan cara efektif mengajarkan anak ilmu biologi ini dengan cerita lucu yang diperuntukan khusus untuk anak-anak. Apakah kamu mirip Papa? Atau kamu mirip Mama? Bagaimana dengan saudara-saudaramu? Alasan mengapa anggota keluarga memiliki kemiripan satu sama lain adalah karena adanya penurunan sifat genetik. Maukah kamu mendengarkan cerita menakjubkan mengenai sifat genetik atau hereditas? Keterangan Buku Fisik : Judul : Seri Ensiklomini Anak Fantastis Hereditas : Kenapa Kita Mirip Papa dan Mama? Penulis : Moon Myung Sik & Lee Hyeong Jin Penerbit : m&c! Terbit : 21 April 2019 Halaman : 32 Bahasa : Indonesia ISBN : 9786024804022
Details

Similar Books