Buku Emas Indonesia (Hc) - Karya IRWANDY ARIF
s
Book 5

Emas Indonesia (Hc)

Reviews (0 / 5)

by IRWANDY ARIF

About this edition
Sejak dulu, emas adalah salah satu logam yang paling banyak digunakan di dunia. Sifatnya yang kuat, tahan korosi, dan mudah dibentuk, serta warnanya yang menarik, membuatnya sangat populer untuk dimanfaatkan. Di Indonesia, pertambangan emas memiliki sejarah panjang. Mulai dari ribuan tahun lalu, ke masa penjajahan Belanda, hingga saat ini, eksplorasi dan penambangan emas masih terus dilakukan. Di antara banyaknya pertambangan emas di Indonesia, beberapa bahkan menjadi legenda karena telah berhasil melampaui tantangan zaman. Tak hanya sejarah emas dan uraian proses pertambangan emas secara lengkap, dalam buku ini dibahas juga topik-topik berikut: "¢ Keterdapatan emas di dunia; "¢ Tipe-tipe endapan emas; "¢ Potensi sumber daya dan cadangan emas di Indonesia; "¢ Tahapan pertambangan emas; "¢ Berbagai metode pemanfaatan emas; "¢ Tata cara pengusahaan emas; "¢ Kontribusi pertambangan emas terhadap kondisi sosial kemasyarakatan; dan "¢ Prospek pertambangan emas di masa depan. Melalui buku ini, Prof. Dr. Ir. Irwandy Arif M. Sc., yang kini merupakan Guru Besar Program Studi Teknik Pertambangan Institut Teknologi Bandung, membagikan pengetahuan serta pandangan yang aktual dan menyeluruh untuk menuntun dan mengajak kita semua memahami betul potensi sumber daya alam emas.
Details
  • Jumlah Halaman

    360

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    29 Dec, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020648422

Similar Books