Buku Dunia Kali - Karya Puthut Ea
s
Book 5

Dunia Kali

Reviews (0 / 5)

by Puthut Ea

About this edition
"Ya, Dunia Kali adalah dunia kanak-kanak. Dunia kanak-kanak adalah dunia manusia juga. Dan, dunia manusia adalah semesta yang terlalu sederhana untuk dirumit-rumitkan, tapi juga terlalu pelik untuk disederhanakan." "•Roem Topatimasang Buku ini merekam interaksi seorang bapak dengan anak laki-lakinya. Banyak kisah jenaka, ada juga kisah yang mengaduk perasaan. Dari situ kita tahu, dalam relasi bapak-anak, bukan hanya anak yang belajar dari bapak, juga sebaliknya. Hari ini seharian, kami mengantar Kali mencari sekolah. Sebelum itu, kami mendaftar dulu keinginan Kali jika kelak dia masuk sekolah dasar. Ini daftar keinginan Kali: Boleh telat masuk. Ada acara kemping. Ada pelajaran kungfu. Boleh makan indomie. Ada kambingnya. Ada kolam renangnya. Ada sungainya. Ada panggung untuk menyanyi dan orasi. Ada lapangan futsalnya. Tidak masuk sekolah gak apa-apa. Boleh berlari-lari di dalam kelas. "Gak sekalian ada gedung bioskopnya, Nak?" tanya saya dengan setengah putus asa. "Yaaa! Bapak cerdaaas sekali"¦ itu juga penting!" jawabnya dengan girang. Ndasku langsung ngelu"¦. Buku ini ditulis oleh Puthut Ea, ia lahir 42 tahun lalu di Rembang, Jawa Tengah, tepatnya pada 28 Maret. Ia adalah seorang penulis sekaligus peneliti yang hingga kini telah menganggit 31 judul buku, baik karya fiksi maupun nonfiksi. Sebagai seorang penulis, Puthut EA percaya bahwa penulis adalah seorang pekerja keras dan mau belajar, terutama belajar mengenal dirinya sendiri dan batas-batas kemampuannya. Detail Penulis : Puthut Ea ISBN : 9786021318706 Penerbit : Buku Mojok Tahun Terbit : 2018 Jumlah Halaman : 218 halaman Berat : 300 Gram Jenis Cover : Soft Cover Dimensi : 13 × 20 Cm Kategori : Family & Relationships, Parenting, Fatherhood Bahasa : Bahasa Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    218

    Penerbit

    Buku Mojok

  • Tanggal Terbit

    15 Aug, 2018

    Penulis
    Puthut Ea
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786021318706

Similar Books