Buku Drug Aren't Cool , The Make You Like a Fool ( Hidup Keren Tanpa Narkoba) - Karya Dr CSP Wekadigunawan
s
Book 5

Drug Aren't Cool , The Make You Like a Fool ( Hidup Keren Tanpa Narkoba)

Reviews (0 / 5)

by Dr. CSP Wekadigunawan

About this edition
Buku ini ditulis dengan niat tulus untuk mencegah dan mengendalikan pengguna Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat-zat adiktif lainnya. Keempatnya biasa disingkat dengan NAPZA, serta menanggulangi bahaya-bahaya yang ditimbulkannya. Sebagai orang yang berkecimpung di bidang kedokteran komunitas (community medicine). Penulis merasa bertanggung jawab untuk terus melakukan promosi kesehatan dengan berbagai cara, tidak hanya melalui buku ini, tapi saya bersama dengan tim melakukan edukasi kesehatan ke sekolah-sekolah dan komunitas remaja. Indonesia disebut sebagai pasar narkoba paling besar di Asia. Ini masalah kesehatan masyarakat yang serius. Seperti kita ketahui, Hari Anti NAPZA/Narkoba Sedunia jatuh setiap tanggal 26 Juni. Peringatan ini dirancang karena masalah penyalahgunaan obat-obat telah menjadi masalah global. Penulis sangat berharap buku ini akan bermanfaat bagi siapapun yang tengah membacanya, terutama anak-anak usia remaja yang menjadi target pembaca buku ini. Semoga kalian menikmati buku yang sengaja disajikan dengan isi berwarna dan penuh oleh ilustrasi. Maka, saya menyambut gembira terbitnya buku Drugs aren't Cool, They Make You Act Like a Fool karya Ibu Weka. Saya merekomendasikan buku ini untuk para pelajar dan mahasiswa ilmu kedokteran dan ilmu-ilmu kesehatan lainnya. Bukunya bergambar dan berwarna sehingga menyenangkan untuk dibaca. Saya bergembira dengan terbitnya buku ini di tengah keprihatinan kita terhadap maraknya penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya terutama oleh kalangan muda. Buku ini penting untuk diketahui dan dapat dijadikan referensi dalam memahami dan menanggulangi penyalahgunaan NAPZA. Detail Produk Penulis: CSP Wekadigunawan Penerbit: Gramedia Widiasarana Indonesia ISBN: 9786020516097 Terbit: 28 Januari 2019 Halaman: 144 halaman Lebar: 20 cm Berat: 0.12 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    144

    Penerbit

    Gramedia Widiasarana Indonesia

  • Tanggal Terbit

    27 Jan, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020516097

Similar Books