Buku DOSBIM - Karya Liliana Hikari, Lily Hikari
s
Book 5

DOSBIM

Reviews (0 / 5)

by Liliana Hikari ,   Lily Hikari

About this edition
Proposal penelitian Tim Nara berhasil lolos seleksi! Awalnya Nara kira proses selanjutnya hanya sisa eksekusi, tapi ternyata Drg. Tian mengarahkan Nara untuk berkonsultasi dengan dosen farmasi bernama Pak Dirga. Nara tidak menyangka kalau Pak Dirga adalah seorang dosen muda yang selalu dipanggil dengan sebutan "Kak". Kak Dirga tampan dan pintar, namun kritis, perfeksionis, dan nggak segan memarahi jika Nara melakukan kesalahan. Nara kesal dan berusaha menjaga jarak, tapi Kak Dirga malah terus mendekat. Ingin menjauh, tapi Nara juga butuh Kak Dirga untuk membantu penelitiannya. Akankah Nara berhasil menyelesaikan penelitiannya? Dan bagaimana Nara akan menghadapi Dirga setelah penelitian itu selesai? Novel karya Liliana Hikari ini mengisahkan tentang Nara yang merupakan seorang mahasiswi kedokteran hewan dan mereka harus berkonsultasi dengan dosen bernama Dirga. Nara pun selalu kesal karena Pak Dirga selalu ingin perfeksionis dan terkesan meremehkan kemampuan Nara. Kalian akan merasakan bagaimana rasa senangnya jika ada yang memberikan perhatian-perhatian kecil yang tidak kentara. Kalian akan tahu bahwa perhatian itu menunjukkan rasa suka setelah kalian memperhatikannya secara seksama. Namun saat Nara mengetahui bahwa perhatian yang diberikan Drg. Tian bukanlah perhatian seorang dosbim pada mahasisiwi, Nara merasa harus menjauhi Drg. Tian karna menurutnya tak wajar jika seorang dosen memiliki perasaan kepada mahasiswinya. Tapi apa daya Nara sedang melakukan sebuah penelitian, hal ini membuat ia tak bisa jauh dari Drg.Tian yang notabenenya dosbim penelitiannya.
Details

Similar Books