Buku Dongeng Tentang Ayam & Teman Temannya - Karya Alya Rahmani
s
Book 5

Dongeng Tentang Ayam & Teman Temannya

Reviews (0 / 5)

by Alya Rahmani

About this edition
Dongeng merupakan sebuah bentuk cerita tradisional atau cerita yang disampaikan secara turun-temurun dari nenek moyang. Disamping menghibur, dongeng juga dapat berfungsi untuk menyampaikan ajaran moral yang sifatnya mendidik. Dongeng pada awalnya hanya disampaikan secara bertutur dari satu generasi ke generasi berikutnya, kemudian akhirnya cerita pada dongeng dikumpulkan dan dijadikan buku. Terlihat tidak menimbulkan efek apa-apa, namun nyatanya membacakan dongeng pada anak memiliki banyak sekali manfaat, lho. Manfaat yang akan didapatkan ketika kita meluangkan sedikit waktu untuk membacakan dongeng, diantaranya: melatih konsentrasi anak, meningkatkan kemampuan berbahasa, meningkatkan kemampuan berimajinasi anak, merangsang minat baca anak dan yang terpenting dapat menjadi momen untuk mempererat bonding orangtua dengan anak. Saat ini, dongeng sudah bisa dinikmati melalui berbagai media, dengan tampilan yang menarik dan sangat mengikuti perkembangan zaman. Ada yang berbentuk buku, video, audio dan juga video interaktif. Buku ini menghadirkan berbagai cerita dan dongeng tentang ayam. Ada yang bertutur tentang kegunaan bangun pagi, mengikuti kokok ayam menjelang fajar, lalu ada juga tentang bagaimana kesombongan ayam telah menghantarkan dia pada marabahaya yang tak terduga, ada permusuhan antara ayam dan musang serta antara ayam dan elang, lalu bagaimana elang yang semula bersahabat dengan ayarn berbalik jadi permusuhan. Nada ceritanya pun beragam: ada yang mengharukan, menakutkan, menggemaskan, dan ada juga yang lucu. Yang jelas semua cerita mengandung hikmah yang cukup dalam sehingga bisa menjadi pelajaran berharga bagi anak-anak.
Details
  • Jumlah Halaman

    128

    Penerbit

    Stomata

  • Tanggal Terbit

    22 Sep, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786021526897

Similar Books