Buku Dongeng Mewarnai Dunia Peri - Karya Stella Ernes
s
Book 5

Dongeng Mewarnai Dunia Peri

Reviews (0 / 5)

by Stella Ernes

About this edition
Membaca merupakan aspek penting dalam kehidupan. Banyak manfaat yang dapat diperoleh dari membaca, seperti meningkatkan kinerja otak, menambah pengetahuan, hingga mengasah daya ingat. Kebiasaan membaca dapat dimulai sejak usia dini karena anak usia ini memiliki begitu banyak keistimewaan. Pada masa ini anak-anak sedang berada di tahap perkembangan fisik dan psikologis yang sangat pesat. Oleh karena itu, mengenalkan anak membaca sejak dini tentu sangatlah berguna. Salah satu caranya dengan memberikan buku bacaan yang menarik untuk anak sejak usia dini. Cara ini dapat meningkatkan kebiasaan membaca sejak dini dan membentuk minat baca anak. Membaca cerita dapat menjadi sebuah aktivitas yang menyenangkan untuk anak. Terutama jika kisah tersebut adalah kisah fantasi seperti peri. Peri-peri cantik penghuni hutan dengan karakternya masing-masing akan mengajak kita bermain di antara pepohonan yang lebat, danau yang jernih, dan bunga-bunga bermekaran. Tentunya menyenangkan sekali, bukan? Membayangkan kita ada di dunia peri dengan segala keindahan yang ada di dunia tersebut. Tapi, peri-peri cantik tersebut tidak hanya bisa kamu nikmati kisahnya, tetapi kamu juga bisa mewarnainya, lho. Kegiatan mewarnai yang tentunya seru dan menyenangkan untuk anak. Karena anak-anak dapat mengekspresikan perasaannya melalui kegiatan mewarnai dalam buku ini. Buku ini memuat kisah yang penuh inspirasi dan memiliki pesan moral yang sangat bermanfaat untuk membentuk karakter anak. Tidak hanya itu, buku ini juga menawarkan pengalaman tak terlupakan yakni dengan berpetualang di dunia peri yang bisa anak-anak warnai sendiri sesuai dengan kreativitasnya. Tentunya, kegiatan bercerita sambil mewarnai peri-peri cantik ini akan semakin memperkaya imajinasi, kreativitas, dan kemampuan berbahasa mereka. Pastinya kegiatan bercerita dan mewarnai bersama-sama akan semakin seru dan juga penuh manfaat.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Wahyumedia Wacana

  • Tanggal Terbit

    09 May, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023781416

Similar Books