Buku Dasar-Dasar Teknik Irigasi - Karya Bustomi Rosadi
s
Book 5

Dasar-Dasar Teknik Irigasi

Reviews (0 / 5)

by Bustomi Rosadi

About this edition
Pada lahan yang mendapatkan suplai air dari sumber air alami yang tidak kontinyu dan hanya cukup untuk beberapa bulan, produktivitasnya sangat rendah, karena distribusi air tidak merata dan tidak tersedia sepanjang tahun. Masalah ini bisa diatasi dengan mengelola air tersebut, memanen air di musim hujan dengan membuat bendungan atau waduk serta memanfaatkannya pada musim kemarau, sehingga air tersedia sepanjang tahun, dan akhirnya diharapkan produktivitas lahan bisa meningkat . Pengelolaan air di sini maksudnya adalah membangun sistem irigasi. Mulai dari bendung, saluran pembawa, bangunan bagi, sampai dengan saluran tersier yang langsung dapat dimanfaatkan petani untuk mengairi lahannya. Tanaman membutuhkan air untuk pertumbuhan dan perkembangannya. Kebutuhan air untuk tanaman harus dipenuhi oleh air dalam tanah melalui sistem perakaran. Aplikasi pemberian air untuk memenuhi kebutuhan tanaman pada waktu dan cara yang tepat disebut irigasi. Air sangat penting bagi hidup tanaman dan sering menjadi faktor pembatas utama untuk produksi tanaman. Untuk pertumbuhan yang baik dan ekonomis, setiap tanaman harus mencapai keseimbangan antara permintaan dan suplai air yang tersedia. Masalahnya adalah evapotranspirasi berlangsung terus, sedangkan suplai air dari hujan tidak dapat kontinyu dan sama sekali tidak beraturan. Buku ini menguraikan tentang hubungan air, tanah dan tanaman, kebutuhan air, penjadwalan irigasi, kualitas air, metode irigasi dan pengukuran aliran.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Graha Ilmu

  • Tanggal Terbit

    18 Jan, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books