Buku Dasar-dasar Psikolingustik - Karya Anas Ahmadi & Mohammad Jauhar
s
Book 5

Dasar-dasar Psikolingustik

Reviews (0 / 5)

by Anas Ahmadi & Mohammad Jauhar

About this edition
Psikolinguistik merupakan disiplin ilmu baru yang menggabungkan antara psikologi dengan linguistik. Psikologi mengkaji tentang proses berpikir, sedangkan linguistik mengkaji tentang bahasa. Baik bahasa maupun pikiran merupakan dua aspek yang berbeda, namun memiliki keterkaitan. Mengenai hal tersebut, para ahli memiliki pandangan yang berbeda. Teori Sapir-Whorf menyatakan bahwa bahasa menentukan pikiran. Sebaliknya, Teori Piaget berpandangan bahwa pikiranlah yang menentukan bahasa. Lain halnya dengan Teori Vygotsky, ia berpendapat bahwa pada tahap awal bahasa dan pikiran berkembang secara terpisah, kemudian bertemu dan saling mempengaruhi. Chomsky mengembalikan pada hipotesis nurani, di mana bahasa telah ada sejak lahir dan konsep bahasa di seluruh dunia sifatnya universal (disebut struktur dalam atau deep structure), sedangkan pada tingkat luar bahasa memiliki keberagaman (disebut struktur luar atau surface structure). Selanjutnya Brunner dengan teori instrumentalisme menyatakan bahwa bahasa dan pikiran merupakan alat untuk berlakunya aksi. Bahasa dan berpikir merupakan dua hal yang saling berkaitan dan merupakan aspek penting dalam kehidupan. Bahasa digunakan sebagai alat pengungkapan pikiran. Sedangkan berpikir merupakan suatu proses untuk memunculkan bahasa. Dalam berbahasa, seseorang melakukan proses berpikir agar terbentuknya bahasa. Sebaliknya, dalam berpikir dibutuhkan bahasa sebagai media dalam pengungkapan apa yang sedang dipikirkan. Hal ini memunculkan suatu pertanyaan, mana yang lebih dahulu, bahasa atau pikiran? Bahasa merupakan hasil budaya. Budaya merupakan hasil dari berpikir. Bahasa suatu masyarakat tertentu mencerminkan budaya atau pola perilaku masyarakat tersebut.
Details

Similar Books