Buku Dasar-Dasar Matematika Untuk Sd/Mi Kelas 4,5,6 - Karya ERWANDA LUHA
s
Book 5

Dasar-Dasar Matematika Untuk Sd/Mi Kelas 4,5,6

Reviews (0 / 5)

by ERWANDA LUHA

About this edition
Matematika menjadi pelajaran yang sering dikeluhkan oleh anak-anak. Padahal mempelajari matematika akan begitu menyenangkan jika mengetahui tahapan-tahapannya. Materi pelajaran matematika dasar tingkat SD menjadi sangat penting, karena sebagai bekal untuk mempelari konsep matematika pada tingkat selanjutnya. Pelajaran matematika juga merupakan disiplin ilmu yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari, karena berhubungan dengan kemampuan berhitung. Buku Dasar-Dasar Matematika Untuk SD/MI Kelas 4, 5, 6 karya Erwanda Luha berisi pembahasan materi matematika untuk kelas 4-6 SD yang disajikan secara ringkas, jelas, dan lengkap. Melalui buku ini, siswa akan terbantu dalam memahami, mengingat, dan menghafal rumus juga konsep matematika yang terkenal sulit. Semua materi dalam buku dikemas ke dalam 3 bagian, yaitu mind mapping yang berguna untuk memetakan materi pelajaran secara menyeluruh dan anak dapat dengan mudah mengingat rumus-rumus matematika, materi pembelajaran yang disajikan menggunakan bahasa sederhana, serta info penting berisi ragam informasi seputar konsep-konsep matematika yang perlu diketahui dan dipahami. Buku ini juga berisi konsep matematika, mulai dari mengenal jenis bilangan, menentukan KPK dan FPB, membandingkan satuan ukur, menerapkan rumus-rumus geometri bangun datar dan bangun ruang, serta mengolah data-data statistik. Buku ini dapat menjadi media pengetahuan yang bermanfaat dalam memahami dan menghafal rumus matematika untuk siswa kelas 4-6 SD. Tidak hanya itu, buku ini juga bermanfaat bagi guru sebagai referensi materi dan soal dalam pengajarannya kepada siswa.
Details
  • Jumlah Halaman

    208

    Penerbit

    Bhuana Ilmu Populer

  • Tanggal Terbit

    26 Jan, 2021

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230402784

Similar Books