Buku Pod:Vademekum Wartawan - Karya Parakitri T Simbolon
s
Book 5

Pod:Vademekum Wartawan

Reviews (0 / 5)

by Parakitri T. Simbolon

About this edition
Vademekum Wartawan, seperti namanya, dimaksudkan sebagai buku pegangan, buku saku, tidak hanya bagi calon wartawan, tetapi juga wartawan pemula maupun yang sudah bangkotan. Pendeknya, buku ini berguna untuk semua yang bergerak di bidang media komunikasi, seperti penulis umum, copy writer, dan manajer public relation. Isi buku ini semula merupakan bahan latihan berbentuk audio-visual untuk wartawan Kompas (1983-1985), yang sempat hilang dan kemudian ditemukan pada 1995. Bahan itu kemudian diolah menjadi cerita bergambar, yang menguraikan dengan ringan dan rinci empat masalah reportase dasar: (1) Apakah syarat utama seorang reporter, (2) Apakah berita, (3) Proses mencari berita, dan (4) Teknik menulis berita. Dengan demikian, diharapkan dengan enak Anda dapat memahami apa itu vitalitas wartawan; bagaimana memastikan peristiwa dan jalan ceritanya serta melakukan cek, ricek, dan tripel cek keenam unsur berita; menakar nilai berita; menentukan sudut berita; dan menguasai enambelas teknik lead agar dapat menulis berita secara profesional.
Details
  • Jumlah Halaman

    196

    Penerbit

    Kepustakaan Populer Gramedia

  • Tanggal Terbit

    13 Nov, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG118749

Similar Books