Buku Pod:Renjana Dyana - Karya Adimodel
s
Book 5

Pod:Renjana Dyana

Reviews (0 / 5)

by Adimodel

About this edition
Gairah adalah cinta yang tersulut api. Aku menginginkan api itu dalam cintaku. Aku ingin api yang benar-benar membakar, bukan hanya sekedar menghangatkan. Aku ingin api yang ke dalamnya aku rela terjun mengorbankan diri, demi sebuah kenikmatan. Mencintaimu adalah satu-satunya hal yang membuatku hidup. Mencintaimu membuatku tergila-gila, tetapi juga membuatku sembuh dari kegilaan-kegilaanku. Kau penawar sekaligus racun bagiku. Tetapi api gairah itu menyilaukan mata. Membuatku rapuh dan jatuh ke dalam lubang hitam yang menghisapku begitu liar. Aku merasa seperti orang bodoh, yang selalu kembali dan kembali kepada rasa sakit yang tak pernah kuizinkan pergi. Kau akan selalu kembali kepada orang yang kau sayangi, sampai kau terbangun dari mimpi-mimpi yang mengelabui hati. Dan di saat itulah, cinta berubah menjadi sebuah pisau yang menikam dalam kegelapan. Namaku Dyana"¦ Sunyi kembali datang, ia tiba-tiba menyadarkan, tetapi juga mengacaukan. Entahlah. Semua rasanya begitu sama. Pikiran-pikiran di kepalaku carut-marut. Tubuhku kelu. Aku terbangun di sebuah tempat yang asing. Gulita menerjang mata, lalu terang menyeruak tiba-tiba. Sebuah suara yang menghancurkan rangkaian keheningan yang mulai membuatku merasa nyaman. Yuk ikuti cerita selanjutnya, dapatkan buku ini di Gramedia. Detail Buku Judul: Renjana Dyana Penulis: Adimodel Jumlah Halaman: 300 hlm Tahun Terbit: 2015 Penerbit: Elex Media Komputindo ISBN: 9786020264493 Bahasa: Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    17 May, 2015

    Penulis
    Adimodel
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    -

Similar Books