Buku Cognitive Behavior Therapy - Karya William T Odonohue
s
Book 5

Cognitive Behavior Therapy

Reviews (0 / 5)

by William T Odonohue

About this edition
Mempelajari dan menerapkan 14 prinsip utama Cognitive Behavior Therapy (CBT). Dalam buku ini, klinisi akan menemukan 14 prinsip utama yang mengelompokkan lebih dari 400 protokol penanganan Cognitive Behavior Therapy (CBT) yang digunakan saat ini, sehingga dapat diterapkan dalam praktik sehari-hari. Pengelompokan dilakukan berdasar identifikasi dan rangkuman oleh para peneliti dan klinisi terkemuka. Kontribusi ini akan memberikan keseimbangan riwayat, teori, dan penerapan berbasis bukti kepada para praktisi. Terapi kognitif perilaku atau Cognitive Behavior Therapy (CBT) adalah istilah yang lebih umum dari terapi kognitif dan merupakan salah satu bentuk dari psikoterapi. Terapi kognitif bertujuan untuk melatih cara berpikir (fungsi) kognitif dan cara bertindak (perilaku) Anda. Ini sebabnya terapi kognitif lebih dikenal dengan terapi kognitif perilaku. Terapi kognitif perilaku digunakan untuk membantu penderita gangguan kesehatan mental mengubah sudut pandang akan permasalahan atau situasi menantang dalam hidupnya, sekaligus cara ia bereaksi terhadap permasalahan tersebut. Diedit oleh para pakar yang termasyhur dalam bidangnya, Cognitive Behavior Therapy mengeksplorasi prinsip-prinsip utama di balik semua panduan CBT, termasuk: Analisis fungsional klinis Pelatihan keterampilan Paparan Relaksasi Cognitive restructuring Self-regulation/pengaturan diri Aktivasi perilaku Pengaturan emosi Psikologi positif Penerimaan Sebuah pengantar yang mudah untuk prinsip-prinsip CBT dengan panduan semua profesional kesehatan mental yang berusaha memperbaiki kehidupan klien dengan berbagai masalah psikologi. Cognitive Behavior Therapy dirancang bagi para klinisi pemula maupun yang telah berpengalaman seperti mereka yang ingin memperdalam dan memperluas pemahaman tentang prinsip-prinsip CBT.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Pustaka Pelajar

  • Tanggal Terbit

    04 Jan, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books