Buku Cerita Bergambar 99 Asmaul Husna Untuk Anak - Karya Ina Inong
s
Book 5

Cerita Bergambar 99 Asmaul Husna Untuk Anak

Reviews (0 / 5)

by Ina Inong

About this edition
Pembentukan Karakter الخالق 11 Al-Khalia (Maha Pencipta) Tak Ada yang Sia-Sia Tamam, Zaki, Akbar, Harsa, Iqlima, dan Haura sedang mengikuti kegiatan PERSAMI, perkemahan Sabtu Minggu. Kegiatan ini adalah kegiatan rutin kepramukaan di sekolah mereka. Ketika malam tiba, mereka duduk membentuk lingkaran di depan api unggun. Tamam duduk merapat pada Harsa. Harsa yang merasa didesak, bergeser. Akibatnya, Zaki terdesak sampai badannya merapat pada Akbar. "Tamam duduknya, kok, rapat-rapat seperti itu. Ayo biasa aja, beri jarak dengan Harsa," tegur Kak Mala, Pembina Pramuka di kelompok mereka. Dengan membaca cerita "Tak Ada yang Sia-Sia", diharapkan anak menjadi pandai bersyukur. "Bilang aja, takut... huuu," sela Iqlima "Sudah... sudah ... nanti malah bers tengkar. Kita kan mau bersantai di depan api unggun. Semua sudah dapat jagung? tanya Kak Mala. "Sudah, Kak...." Anak-anak menjawab dengan serempak. Ya, tadi sambil mengatur duduk, kak Roni membagikan jagung yang sudah diberi tusukan kayu yang panjang, kepada setiap anak, untuk dibakar di api unggun. "Malam itu diciptakan Allah Swt. bukannya tanpa tujuan," kata Kak Mala membuka percakapan. Anak-anak mendengarkan sambil membakar jagung. "Supaya kita bisa beristirahat, kan, Kak," timpal Iqlima. "Betul. Malam akan menggantikan siang, supaya kita bisa beristirahat setelah lelah melakukan kegiatan di siang hari. Jadi jika malam datang, malah kita harus bersyukur," tegas Kak Mala. "Tapi, kita kan sedang ada di luar, celetuk Tamam. "Tamam penakut, Kak," cetus Harsa. "Bukan penakut, tetapi ini kan sudah malam ... saya ... eh...." Tamam mencoba mengelak.
Details
  • Jumlah Halaman

    200

    Penerbit

    Wahyu Media

  • Tanggal Terbit

    29 Jan, 2023

    Penulis
    Ina Inong
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023783151

Similar Books