Buku Catatan Pinggir 12 - Karya Goenawan Mohamad
s
Book 5

Catatan Pinggir 12

Reviews (0 / 5)

by Goenawan Mohamad

About this edition
Buku Catatan Pinggir 12 berisi kumpulan tulisan Goenawan Mohamad di Majalah Tempo dari Januari 2015 hingga Desember 2016. Goenawan Mohamad adalah seorang jurnalis dan sastrawan yang kritis dan berwawasan luas. Ia memperjuangkan kebebasan berbicara dan berpikir melalui berbagai tulisan dan organisasi yang didirikannya. Tulisannya banyak mengangkat tema HAM, agama, demokrasi, korupsi, dan sebagainya. Seminggu sekali menulis kolom "Catatan Pinggir" di Majalah Tempo. Selama kurang lebih 30 tahun menekuni dunia pers, Goenawan menghasilkan berbagai karya yang sudah diterbitkan di antaranya kumpulan puisi dalam Parikesit (1969) dan Interlude (1971), yang diterjemahkan ke bahasa Belanda, Inggris, Jepang, dan Prancis. Sebagian esainya terhimpun dalam Potret Seorang Penyair Muda Sebagai Si Malin Kundang (1972), Seks, Sastra, dan Kita (1980), dan Catatan Pinggir (1982). Sinopsis Buku Seluruh karir kepenulisan Goenawan Mohamad bergerak di wilayah luas pemaknaan. la turut menyumbangkannya melalui perangkat pembentuk makna yang ampuh: tafsir. Sepanjang menyangkut fiksi, ruang tafsir terbuka selebar-lebarnya. Dalam pasar dan kontestasi makna itulah Catatan Pinggir memainkan peran aktif, meski ia melakukannya tanpa ambisi tinggi; hal yang memungkinkan staminanya terjaga hingga memasuki dekade kelima. Dengan bentuknya yang ringkas-padat, Catatan Pinggir seperti gumaman kakofoni di tengah ceramah tokoh-tokoh besar"”para pejabat negara, pemimpin-pemimpin dunia, ulama yang dipanuti jutaan orang, ilmuwan yang disanjung berkat temuan-temuan besar mereka. Jika celetukannya tak digubris"”ia tahu inilah yang selalu terjadi"”ia tak jera. Dari pinggir, ia terus mencatat tiap pekan, sebab barangkali ia terutama sedang mencoba merumuskan tafsir baru atas fiksi lama maupun baru untuk membentuk pemaknaan baru buat dirinya sendiri, dan mungkin sejumlah lingkungan audiens sasarannya. Bentuk pendek Catatan Pinggir itu cocok pula untuk memenuhi kecenderungan penulisnya yang tak berminat menuntaskan pembahasan, sebab ia tak percaya isu-isu pelik kegemarannya bisa dibahas tuntas. la selalu memilih kebelumselesaian. Selain penulis terbaik Indonesia sepanjang masa, Goenawan Mohamad adalah salah satu stylist terbaik dunia. Ada tiga resep ampuh untuk dapat menghasilkan tulisan sebaik karyanya. Sayang sekali tidak ada orang lain yang tahu satu pun dari ketiganya. (Hamid Basyaib) Detail Informasi lain : - Pengiriman : minimal 1 hari kerja - Cover : Soft Cover - Tebal : 438 Halaman - Tanggal Terbit: 23 November 2017 - ISBN : 9786026773180 - Penulis: Goenawan Mohamad - Penerbit : Tempo - Berat : 0,425 kg - Dimensi : 21 x 14,5 cm - Kategori: Fiksi & Sastra, Karya Sastra Dunia
Details
  • Jumlah Halaman

    438

    Penerbit

    Tempo Publishing

  • Tanggal Terbit

    22 Nov, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786026773180

Similar Books