Buku Catatan Juang - Karya Fiersa Besari
s
Book 5

Catatan Juang

Reviews (0 / 5)

by Fiersa Besari

About this edition
Buku berjudul Catatan Juang merupakan spin-off dari novel best seller yang berjudul Konspirasi Alam Semesta. Dalam novel barunya ini penulis, Fiersa Besari mengajak pembaca berkenalan dengan Kasuarina atau akrab disapa Suar, sang tokoh utama dalam cerita ini. Buku ini memiliki empat bagian, dan tiap bagiannya memiliki satu atap yang sama tentang perjuangan Suar. Pendeskripsian kata serta pemikiran Fiersa Besari sebagai "Juang" sang pemilik buku dituturkan dengan lugas dan apa adanya. Suar, berkesempatan untuk membaca buku itu. Buku itu memang bukan sebuah bocoran dari Tuhan atas seluruh kehidupannya. Buku itu hanya catatan usang bersampul merah yang bertuliskan Catatan Juang. Sebuah catatan yang ternyata, entah bagaimana begitu sangat relevan dengan kehidupan Suar. Suar adalah seorang karyawan swasta yang telah mengubur mimpinya dalam-dalam, hingga menemukan buku sampul merah ini. Buku yang ia sebut "obat kuat" berisi goresan tinta seorang pria bernama Juang di tiap lembar buku, membuka cakrawala pengetahuan, dan menemani setiap langkah kehidupan Suar. Catatannya sarat akan unsur humanisme, nasionalisme, mimpi, hingga cinta. "Seseorang yang akan menemani setiap langkahmu dengan satu kebaikan kecil setiap harinya. tertanda, Juang" Detail Informasi Judul : Catatan Juang Penulis : Fiersa Besari Penerbit : Media Kita Bahasa : Bahasa Indonesia Tanggal Terbit : 22 November 2017 Berat : 0.24 kg Dimensi : 12 x 19 cm Jumlah Halaman : 312 halaman Jenis Cover : Soft Cover ISBN : 9789797945497
Details
  • Jumlah Halaman

    312

    Penerbit

    Media Kita

  • Tanggal Terbit

    21 Nov, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789797945497

Similar Books