Buku Cari Cinta - Karya Marthino Andries
s
Book 5

Cari Cinta

Reviews (0 / 5)

by Marthino Andries

About this edition
Cari Cinta, judul dari fiksi sastra novel karangan Marthino Andries. Menceritakan tentang Dinda si anak tomboy yang membuat aplikasi cari cinta. Aplikasi ini berhasil ia rakit walaupun kerjanya secara manual. Namun, aplikasi ini sangat ampuh untuk sahabatnya yang jomblo bernama Sandro yang ternyata berhasil. Lantas, kenapa aplikasi itu tidak berjalan lancar saat ia mengetahui dirinya sendiri dengan orang yang disukainya atau digebetinnya secara tidak langsung? Saat mendapat informasi itu dari aplikasi tersebut, Dinda secara perlahan menjauhkan Ramond yang kala itu malah mendekat. Lantas, akan seperti apa kisah Dinda nantinya dengan sip ria bernama Ramond tersebut? Dinda seorang gadis yang cerdas dan apa adanya. Ia membantu temannya yang jomblo sehingga mendapatkan pasangan yang diinginkan dengan mudah walaupun aplikasi itu masih secara manual. Baik banget "˜kan Dinda? Lalu kenapa kamu masih jomblo, Nda?! Bukan hanya tentang kasmaran bagaimana mereka mendapatkan cinta dengan menggunakan persyaratan yang dikeluarkan oleh aplikasi tersebut, di sana juga ada permasalahan keluarga. Permasalahan yang diangkat sangat unik walaupun kemungkinan terjadi di masyarakat sangatlah besar. Namun terlihat unik dan special di cerita ini. Penyusunan kata yang kocak berjenis komedi sangat terlihat di cerita ini. Sinopsis: Kasihan melihat teman-teman dekatnya pada jomblo, Dinda si tomboy genius pun bikin aplikasi Cari Cinta. Walau awalnya diremehkan, ternyata aplikasi buatan Dinda malah bikin heboh. Orang-orang yang pakai aplikasi itu berhasil dapetin cintanya. Sayangnya, dia sendiri malah nggak berani ngedeketin gebetannya gara-gara kata aplikasi itu, tingkat keberhasilannya cuma dua koma sekian persen. Dinda pun mundur teratur. Tapi... apa benar aplikasi bisa ngukur kadar cinta seseorang? Hayo, bikin penasaran banget kan? Yuk, ikuti kisah mera hingga akhir!
Details
  • Jumlah Halaman

    184

    Penerbit

    Bhuana Ilmu Populer

  • Tanggal Terbit

    30 Dec, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786024832926

Similar Books