Buku Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah: Respirasi Edisi 5 - Karya Priscilla LeMone, Gerene Bauldoff, Karen M Burke
s
Book 5

Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah: Respirasi Edisi 5

Reviews (0 / 5)

by Priscilla LeMone ,   Gerene Bauldoff ,   Karen M. Burke

About this edition
Keperawatan Medikal Bedah adalah pelayanan profesional yang berdasarkan pada ilmu keperawatan medikal bedah dan teknik keperawatan medikal bedah berbentuk pelayanan Bio-psiko-sosio-spiritual yang komprehensif ditujukan pada orang dewasa yang mengalami berbagai perubahan fisiologis dengan atau tanpa gangguan struktural pada berbagai sistem tubuh. Seorang perawat harus mampu bekerja sama dengan pasien, keluarga serta tenaga kesehatan terkait sesuai dengan wewenang dan tanggung jawabnya serta menggunakan landasan pengetahuan teoritik dari berbagai disiplin ilmu sebagai dasar dalam memberikan asuhan keperawatan yang dimulai dari pengkajian, penentuan masalah keperawatan, penyusunan rencana, pelaksanaan tindakan keperawatan serta dalam melakukan evaluasi. Buku Ajar Keperawatan Medikal-Bedah Edisi 5 ini ditulis dengan pendekatan berpikir kritis dalam asuhan kepada pasien. Lengkapnya pembahasan yang diberikan membuat buku ini perlu disajikan dalam Iima volume sehingga memudahkan pembaca untuk menemukan dan berfokus pada materi yang diperlukan. Buku ajar ini dipertahankan sejak edisi pertama, yaitu: Mempertahankan fokus pada asuhan keperawatan sebagai elemen esensial dalam pemberian asuhan, tanpa melihat jenis kelamin, usia, ras, budaya, atau latar belakang sosio ekonomi pasien atau tatanan asuhan. Memberi keseimbangan patofisiologi, farmakologi, dan asuhan interdisipliner untuk mendukung intervensi keperawatan independen, interdependen, dan independen. Menegaskan peran perawat sebagai pemberi asuhan, edukator, advokat, pemimpin dan manajer, serta sebagai anggota penting dari tim perawatan kesehatan interdisipliner. Menggunakan pola kesehatan fungsional dan proses keperawatan sebagai struktur untuk pemberian asuhan keperawatan dengan memprioritaskan diagnosis dan intervensi keperawatan yang spesifik pada perubahan respons terhadap penyakit. Meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan pengambilan keputusan sebagai dasar praktik klinik yang aman, sesuai keilmuan, dan individual. Detail Produk Penulis: Priscilla LeMone, Karen M. Burke, Gerene Bauldoff Penerbit: Egc Penerbit Buku Kedokteran ISBN: 9789790447455 Terbit: 18 Desember 2017 Halaman: 403 halaman Lebar: 21 cm Berat: 0.475 kg
Details

Similar Books