Buku Biofuel: Melawan Ketidakpastian Energi - Karya R Choerniadi Tomo
s
Book 5

Biofuel: Melawan Ketidakpastian Energi

Reviews (0 / 5)

by R Choerniadi Tomo

About this edition
"Biofuel merupakan salah satu jenis bahan bakar alternatif yang dikembalikan dalam usaha mengantisipasi habisnya sumber bahan bakar konvensional (minyak dan gas bumi) dan mengurangi penurunan kualitas lingkungan. Beberapa jenis biofuel telah mencapai tahap penelitian dan pengembangan. Berbagai upaya juga sudah dilakukan untuk memperoleh biofuel yang layak dari sudut teknik, ekonomi dan lingkungan." (Yoeswono, M.Si. kandidat Doktor Pusat Pendidikan dan Latihan Minyak & Gas Cepu) Sebab, baru saat ini umat manusia sibuk melakukan asesmen terhadap berbagai jenis energi yang memberikan dampak lebih ramah terhadap lingkungan. Semakin disadari bahwa penggunaan energi fosil atau energi konvensional lainnya memberikan efek yang merusak lingkungan dan atmosfer. Dampaknya terhadap lingkungan telah terwujud dalam bentuk perubahan iklim global. Oleh karena itu, semua langkah yang bisa dilakukan untuk mengurangi kerusakan lingkungan harus segera diambil. Kita semua mempunyai tanggung jawab sosial dan moral kepada umat manusia maupun kepada anak cucu kita. Sejalan dengan tanggung jawab sosial dan intelektual itu, dalam pekerjaan menyusun buku yang komprehensif ini penulis mengupayakan semua kajian, tulisan dan referensi harus berasal dari para ahli yang diakui otoritasnya. Buku ini memberikan pemaparan secara komprehensif mengenai biofuel, terutama biodiesel dan bioetanol. Mulai dari regulasi, spesifikasi, peran OEM, produksi, penanganan dan penyimpanan baik dalam lingkup nasional maupun internasional.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Bursa Ilmu

  • Tanggal Terbit

    17 Aug, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books