Buku Belajar Menulis Huruf Hijaiyah - Karya Erika Medinah
s
Book 5

Belajar Menulis Huruf Hijaiyah

Reviews (0 / 5)

by Erika Medinah

About this edition
Pemahaman dan nilai-nilai Islam perlu ditanamkan kepada anak sejak usia dini. Edukasi dini mengenai pengetahuan Islam yang mendasar sangatlah penting untuk mempersiapkan anak menjadi muslim yang taat. Seperti mengenal huruf hijaiyah, misalnya. Mengenal huruf hijaiyah juga menjadi modal utama untuk dapat membaca Al-Quran. Meskipun penting, pembelajaran juga harus disampaikan menggunakan metode yang tepat sekaligus menyenangkan agar anak dapat menyerapnya dengan baik. Buku bacaan dan media yang dapat digunakan untuk mengajarkan anak tentang huruf hijaiyah pun tersedia dalam beragam pilihan yang menarik. Salah satu buku untuk mengenal dan menulis huruf hijaiyah yang direkomendasikan adalah "Belajar Menulis Huruf Hijaiyah". Dikemas dalam tampilan interaktif serta dilengkapi ilustrasi penuh warna, anak-anak akan diajak untuk berkenalan dengan huruf hijaiyah lewat buku setebal 64 halaman ini. Lebih menariknya lagi, setiap huruf hijaiyah dikenalkan melalui berbagai bentuk benda yang ada di sekitar kita. Dengan cara ini, anak akan lebih mudah dan cepat dalam memahaminya. Yuk, berkenalan dengan huruf hijaiyah bersama Salim dan Salma melalui buku "Belajar Menulis Huruf Hijaiyah". Sinopsis Buku Bentuk pohon di taman seperti huruf hijaiyah, loh. Ada juga yang meneyrupai bentuk gajah! Wah, seru sekali mengenal bentuk huruf hijaiyah dari binatang, tanaman, dan benda-benda di sekitar kita. Yuk, mengenal sambil belajar menulis huruf hijaiyah bersama Salim dan Salma.
Details
  • Jumlah Halaman

    64

    Penerbit

    Mizan Publishing

  • Tanggal Terbit

    13 Jun, 2021

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232540897

Similar Books