Buku Battle Science : Transportasi Masa Depan - Karya Lee Jun Beom
s
Book 5

Battle Science : Transportasi Masa Depan

Reviews (0 / 5)

by Lee Jun Beom

About this edition
Serial komik Battle Science karya Lee Jun Beom akan mengajak anak-anak berimajinasi tentang masa depan. Anak-anak akan belajar sains dengan cara yang menyenangkan dan mudah. Ada sejumlah tema yang dimuat dalam komik Battle Science seperti virus dan luar angkasa. Kali ini, komik ini membahas tentang transportasi masa depan. Komik ini bercerita tentang tokoh Na Jingu, seorang presiden direktur perusahaan mobil yang tamak dan haus kekuasaan. Ia memberi tantangan pada bawahannya, doktor Kang sang ilmuwan, untuk menyelesaikan misi keliling dunia dalam waktu 15 hari. Doktor Kang hanya boleh menggunakan alat transportasi masa depan selama menjalani misinya. Sekali saja aturan itu dilanggar, Doktor Kang dianggap gagal dan harus kehilangan pekerjaannya. Untuk menemaninya menyelesaikan misi itu, Doktor Kang membawa serta putranya dan sebuah mobil masa depan hasil rakitannya sendiri. Kelucuan demi kelucuan terbangun di antara tegangnya misi keliling dunia dalam 15 hari. Bukan hanya pilihan moda transportasi yang terbatas, tim Doktor Kang juga harus siap menghadapi gangguan yang selalu dikirim Direktur Na. Direktur Na tak hanya ingin menyabotase misi Doktor Kang, dia juga ingin memonopoli keberhasilan tim lawan agar tercatat dalam sejarah sebagai orang pertama yang berhasil keliling dunia dalam 15 hari dengan mengandalkan alat transportasi masa depan. Apakah Dokter Kang berhasil menyelesaikan misi tersebut? Yuk, ikuti kisahnya. Kamu akan dihibur oleh alur cerita yang humoris dan juga diajak untuk mengetahui perkembangan teknologi di negara-negara maju dalam menciptakan moda transportasi tercanggih, yang siap berkompetisi di masa depan. Sinopsis Seperti apa bentuk alat transportasi di masa depan? Apa ada mobil terbang? Ada pesawat yang tak butuh landasan pacu? Atau kereta cepat tanpa roda? Na jingu, presiden direktur perusahaan mobil, memberi tantangan pada Doktor Kang untuk menyelesaikan misi keliling dunia dalam waktu 15 hari. dia hanya boleh menggunakan alat transportasi masa depan selama menjalani misinya! Misi yang penuh dengan tantangan seru dan rintangan mendebarkan! komik ini direkomendasikan untuk pembaca yang menyukai genre Informasi lain : Judul: Battle Science : Transportasi Masa Depan Rating: yang diperuntukan untuk pembaca berusia tahun ke atas. Cerita & Ilustrasi: Lee Jun Beom Production: m&c! Tebal: 160 halaman Format: Soft Cover Tanggal Terbit: 3 Agustus 2020 ISBN : 9786230302503 Berat : 0.25 kg Dimensi : 24 x 18 cm
Details
  • Jumlah Halaman

    160

    Penerbit

    m&c!

  • Tanggal Terbit

    02 Aug, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230302503

Similar Books