Buku Bagaimana Aku Bertahan - Karya Pipiet Senja
s
Book 5

Bagaimana Aku Bertahan

Reviews (0 / 5)

by Pipiet Senja

About this edition
Etty Hadiwati Arief atau yang dikenal sebagai pipiet senja lahir di Sumedang 16 Mei 1957 dari pasangan Hj. Siti Khadijah dan SM Arif (alm) seorang pejuang 45. Novel yang telah ditulisnya ratusan, tapi yang telah diterbitkan sebagai buku baru 75. Beberapa karya islaminya: Namaku May Sarah, Riak Hati Garsini, Cahaya di Kalbuku, Serpihan Hati. Trilogi : Kalbu, Nurani, Cahaya, Tembang Lara, Meretas Ungu dan masih banyak yang lainnya. Buku Bagaimana Aku Bertahan menceritakan kisah Pipiet Senja yang harus melakukan transfusi darah secara berkala seumur hidupnya karena penyakit kelainan darah atau thalasemia. Kisah yang ia tulis mengajarkan kita arti kekuatan serta ketawakalan kepada Allah SWT. Sinopsis Di luar banjir mulai surut, tapi di kamar sewa kami berukuran tiga kali tiga ada yang terus menggelombang dahsyat. Gelombang lapar dan lelah yang bisa membuat semua penghuninya frustasi. Dadaku mulai berdebar, tapi kutahan, jari-jemari, pikiran dan perasaanku masih berkutat pada akhir cerita sebuah keluarga bahagia. Kuhentikan berjibaku dengan mesin ketikku, kulirik belahan jiwaku, pengobar semangat hidupku. Ya Tuhan, kenapa dia? Anak itu memeluk kedua lututnya. Buku kesayangannya sudah terlepas dari tangannya, mengembang di permukaan air yang menggenang di lantai. Detail Format : Soft cover Jumlah halaman : 388 halaman Tanggal terbit : 1 April 2016 Penerbit : Zahira Penulis : Pipiet Senja Lebar : 15 cm Berat : 0.3700 kg ISBN : 9786023720767 Bahasa : Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Zahira

  • Tanggal Terbit

    31 Mar, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books