Buku Apa Namanya? Kamus Perasaan Anak - Karya PARK SUNG-WOO & KIM HYO-EUN
s
Book 5

Apa Namanya? Kamus Perasaan Anak

Reviews (0 / 5)

by PARK SUNG-WOO & KIM HYO-EUN

About this edition
Sinopsis: "Ada yang aneh. Hatiku kadang berdegup kencang, kadang tenang, atau malah ingin menangis. Aku tak tahu apa ini." Berbagai perasaan yang mungkin muncul dalam diri anak ditampilkan secara apik dalam buku berjudul "Apa Namanya?: Kamus Perasaan Anak". Buku ini berisi berbagai jenis perasaan beserta definisinya. Nama-nama perasaan tersebut disusun sesuai abjad sebagaimana layaknya sebuah kamus. Yang lebih menarik lagi, pada halaman di sebelah kanan, Mama bisa menemukan contoh-contoh situasi yang mungkin bisa mendorong munculnya perasaan tersebut. "Kakak nggak suka harus tinggal di rumah terus, ya? Kakak pengen ketemu teman-teman di sekolah? Itu namanya kakak kangen sama teman-teman." Dengan demikian, mommies bisa menjelaskan satu kata baru pada buah hati yang nantinya kosakata si kecil juga akan bertambah. Tak hanya dapat menambah kosakata baru pada anak-anak, mereka juga diajak untuk mengenali emosi dan perasaan mereka sehingga mereka dapat mengelola emosi lebih baik ketika beranjak besar. Kemudian, anak dan orang tua juga dapat mengkomunikasikan perasaannya masing-masing dengan leluasa sehingga ini bermanfaat juga untuk kesehatan mental anak-anak di masa depan. Segera dapatkan buku Apa Namanya? Kamus Perasaan Anak hanya di Gramedia terdekat di kota Anda atau pesan secara online di gramedia.com! Informasi Lainnya: Terbit: 6 April 2020 Penerbit: m&c! Penulis: Park Sung Woo/Kim Hyo Eun Format: soft-cover ISBN: 9786230300615 Harga: Rp 85.000 Dimensi: 14,8 x 21 cm Jumlah halaman: 168
Details

Similar Books