Buku Analisis CSIS Vol.47 No.1 Kuartal Pertama 2018 - Karya Samuel Pattinnasrane dkk
s
Book 5

Analisis CSIS Vol.47 No.1 Kuartal Pertama 2018

Reviews (0 / 5)

by Samuel Pattinnasrane dkk

About this edition
CSIS atau Centre for Strategic and International Studies telah menghasilkan banyak jurnal dan artikel ilmiah yang membahas berbagai isu di dunia. Mulai dari sosial, pendidikan, ekonomi, hingga berbagai isu humaniora seperti gender dan rasisme. Organisasi CSIS sendiri hadir semenjak tahun 1971 dan terus memfasilitasi anggotanya untuk melakukan penelitian ilmiah di segala bidang isu baik regional hingga internasional. Jurnal Analisis CSIS hadir sebagai media penyalur bagi anggota CSIS dalam mempublikasikan penelitiannya, namun hal ini tidak menutup kemungkinan karya ilmiah orang luar juga bisa dimuat dalam jurnal CSIS. Dalam Analisis CSIS: Volume 47 Nomor 1 Kuartal Pertama 2018 ini jurnal ilmiah CSIS berfokus pada artikel yang mengangkat isu-isu humaniora utamanya pada isu gender. Selain itu jurnal CSIS edisi ini juga turut menyertakan beberapa analisis peristiwa yang mengangkat isu politik, ekonomi, serta perkembangan regional dan global. Dengan kredibilitas CSIS yang sudah diakui sejak lama, maka seluruh konten dalam jurnal ini dibuat dengan seksama dengan berbagai macam pertimbangan, mulai dari sumber data hingga proses penulisan. Sehingga konten dalam jurnal ini bisa mempertahankan tingkat kredibilitas CSIS yang luar biasa. Daftar Isi PENGANTAR REDAKSI ANALISIS PERISTIWA Tinjauan Perkembangan Politik Tinjauan Perkembangan Ekonomi Tinjauan Perkembangan Regional dan Global ARTIKEL Memahami Pengaruh Intervensi Pembangunan Terhadap Persepsi Perempuan Penerima Manfaat Pemberdayaan: Studi Kasus di Sulawesi Selatan Memajukan Peran Perempuan di Misi Perdamaian PBB: Tantangan Indonesia Ketimpangan dan Terorisme: Deradikalisasi Online Melalui Metode Narasi Alternatif Posisi Negara dalam Pemberdayaan Pekerja Migran Perempuan Indonesia: Pelajaran dari Singapura Informasi lain: Cover: Soft Cover Genre: Jurnal, Penelitian, Karya Ilmiah, Humaniora, Gender. Detail Penulis: Iis Gindarsah, dkk. Jumlah Halaman: 164 Bahasa: Indonesia Penerbit: CSIS Dimensi: 15.5 x 23.5 cm Tanggal Terbit: 1 Januari 2018 Berat: 0.20 kg ISBN: 1829590800000
Details

Similar Books