Buku Allah Rindu Bermesraan Denganmu - Karya Muhammad Naufal Waliyuddin
s
Book 5

Allah Rindu Bermesraan Denganmu

Reviews (0 / 5)

by Muhammad Naufal Waliyuddin

About this edition
Melihat perkembangan era saat ini, terutama dalam kehidupan para generasi milenial yang diharapkan dapat memberikan sumbangsih kontributif pada masa depan, tampaknya perlu adanya upaya efektif dalam mengawal arus informasi dan pengetahuan keilmuan, khususnya tentang Islam. Generasi millenial yang berada pada fase usia produktif, seyogyanya mendapatkan pengetahuan tentang wacana keislaman yang sesuai dengan kondisi zaman beserta implementasinya dalam hidup yang makin runyam dan penuh prasangka. Buku Allah Rindu Bermesraan Denganmu ini menawarkan soft solution yang kiranya bermanfaat dalam membantu pemahaman para milenial muslim di Indonesia tentang Islam. Yang mana kondisi umat Islam saat ini tengah diuji dan digerus oleh gelombang tipu daya dan kekeliruan dalam memahami Tuhan, Allah Swt. Oleh karenanya, usaha preventif akan permasalahan itu demikian diperlukan melalui beragam metode penyelesaian. Salah satunya dengan melalui perantara buku bacaan. Buku ini mencoba mengaktualisasikan nilai-nilai kedalaman Islam dan mengingatkan kembali bahwa Allah bukanlah pencipta yang pemarah, melainkan Sang Pencipta yang penuh welas asih. Dikemas dengan gaya bahasa yang ringan, ringkas dan renyah, dengan tanpa mengurangi kedalaman makna yang ingin disampaikan. Disuguhkan pula nilai-nilai dimensi tasawuf aplikatif yang diinternalisasikan secara komunikatif agar lebih mudah diamalkan. Daftar isi: Prakata ringkas penulis Tell your problems to Allah Aku malu, Ya Allah All you need is Allah Duhai Allah, Aku percaya Rencanamu Kiat kiat praktis agar hidup lebih bahagia Kepustakaan Tentang penulis
Details
  • Jumlah Halaman

    210

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    30 Jun, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG179933

Similar Books