Buku Al-Quran Hadis Untuk Siswa MI Kelas 3 - Karya Nurlailah, Farhan
s
Book 5

Al-Quran Hadis Untuk Siswa MI Kelas 3

Reviews (0 / 5)

by Nurlailah ,   Farhan

About this edition
Al-Qur'an merupakan sumber hukum Islam yang pertama. Hadis adalah sumber hukum Islam yang kedua. Al-Qur'an dan Hadis harus dipelajari sejak dini. Rasa cinta terhadap Al-Qur'an dan Hadis harus ditanamkan pada diri peserta didik. Dengan begitu, peserta didik dapat mengamalkan isinya dalam kehidupan sehari-hari. Buku Al-Qur'an Hadis ini sangat tepat dijadikan panduan bagi peserta didik untuk mempelajari dasar-dasar membaca dan menghafal Al-Qur'an dan Hadis. Selain itu, isinya sangat memotivasi anak dalam mengamalkannya. Melalui buku ini, kami berupaya mengembangkan kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa yang juga diimbangi dengan iman dan takwa. Buku ini disajikan dengan bahasa yang sederhana, materi yang lengkap, kegiatan yang beragam, dan penanaman sikap yang baik. Buku Al-Qur'an Hadis untuk Kelas III ini disajikan dalam 12 pelajaran. Pada semester ganjil terdiri atas 6 pelajaran yang memuat materi tentang Q.S. Al-Fatihah, Q.S. An-Nas, Q.S. AlFalaq, Q.S. Al-Ikhlas, Qalqalah, dan Hadis tentang Keutamaan Salat Berjamaah. Sementara itu, pada semester genap terdiri atas 6 pelajaran yang memuat materi tentang Q.S. Al-Kafirun, Q.S. An-Nasr, Q.S. Al-Lahab, Q.S. Al-Fil, Mad Tabi'i, dan Hadis tentang Menjalin Persaudaraan dengan Sesama. Melalui buku ini diharapkan siswa dapat memahami Al-Qur'an sebagai firman Allah Swt. dan membacanya termasuk ibadah sehingga semakin termotivasi untuk mempelajarinya dengan baik. Hal yang terpenting siswa dapat mengaplikasikan isi dari Al-Qur'an dan hadis dalam kehidupan sehari-hari. Buku teks pelajaran ini telah dinyatakan layak berdasarkan Keputusan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan dan Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Agama Nomor 105 Tahun 2022 tentang "Buku Pendidikan Agama yang Diberikan Tanda Layak Terbit".
Details
  • Jumlah Halaman

    230

    Penerbit

    Srikandi Empat

  • Tanggal Terbit

    31 Jan, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023825417

Similar Books