Buku Akasha : King's Game - Origin 01 - Karya J-TA YAMADA, NOBUAKI KANAZAWA
s
Book 5

Akasha : King's Game - Origin 01

Reviews (0 / 5)

by J-TA YAMADA, NOBUAKI KANAZAWA

About this edition
Manga atau komik adalah salah satu budaya populer dari Jepang yang dapat didefinisikan sebagai karikatur, komik dalam bentuk buku, atau singkatnya komik Jepang. Rentang usia pembaca manga juga beragam, mulai dari umur anak-anak hingga umur dewasa. Bahkan terdapat genre tersendiri untuk pembaca berdasarkan tingkat usia maupun jenis kelamin. Komik memang menjadi bahan bacaan yang menarik dan banyak digemari semua orang. Banyak komik yang diproduksi oleh Jepang yang meraih penghargaan karena kesuksesannya yang menarik minat pembaca. “Perintah ‘Raja’ adalah absolut!” Sebuah surat beramplop hitam misterius tiba-tiba muncul di desa Yonaki, sebuah desa berhawa dingin yang terletak di tengah pegunungan dan terisolir dari pusat peradaban. Di dalamnya tertulis perintah untuk mengikuti “Permainan Raja”. Bagi penduduk desa yang tidak mematuhi perintah dari sang “Raja”, mereka akan mendapatkan hukuman mati! Komik ini menceritakan tentang sebuah amplop hitam yang tiba-tiba muncul di sebuah desa bernama desa Yonaki, yang dimana berisi sebuah perintah untuk melakukan permainan yang dimana permainan tersebut merupakan permainan antara hidup dan mati. King's Game Origin 1 merupakan serial pertama dari King’s Game! Jangan lewatkan permainan setelahnya! Selamat membaca! Judul : King's Game Origin 1 Penulis : J-Ta Yamada, dan Nobuaki Kanazawa ISBN : 9786230301094 Halaman : 176 Berat : 0.15 kg Dimensi : 18 x 13 cm
Details

Similar Books