Buku Ahok - Karya Jeffrie Geovanie
s
Book 5

Ahok

Reviews (0 / 5)

by Jeffrie Geovanie

About this edition
Buku Ahok karya Jeffrie Geovanie ini membahas tentang perjalanan hidup Ahok dari kecil hingga terjun ke dunia politik. Awal buku ini tersaji tentang pengenalan Ahok, lalu perjalanan karir politik Ahok menjadi wakil gubernur berpasangan dengan Jokowi memimpin Jakarta, selanjutnya diceritakan tentang Ahok menjadi pemimpin usai Jokowi terpilih menjadi presiden RI. Ada dua pembahasan yang menarik dalam buku ini, yaitu mengenai ujian berat Ahok dan impian Ahok. Kita ketahui bersama bahwa Ahok pernah menjalani hukuman persidangan saat melakukan kampanye pilkada. Hal ini diceritakan Ahok dalam bab ujian berat Ahok. Lantas, setelah menjalani kurungan penjara, Ahok tidak serta merta berhenti berkarir yang diceritakannya dalam bab impian Ahok. Mari mengenal Ahok lebih jauh lagi dengan membaca buku yang berjudul Ahok karya Jeffrie Geofannie ini. "Buku ini bisa jadi bacaan menarik bagi publik yang selama ini tidak mengikuti lika-liku pergulatan Ahok di Jakarta atau mereka yang sekadar menyerap informasi dari judul berita atau pesan-pesan agitasi yang banyak beredar di media sosial." Yunarto Wijaya - Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Sinopsis Buku Layang-layang bisa terbang paling tinggi karena menantang angin, bukan mengikutinya. Ini rumus yang disampaikan Perdana Menteri Inggris Winston Churchill pada masa-masa sulit, terutama menghadapi Perang Dunia Kedua. Terpaan dan hambatan harus dihadapi, bukan diikuti, apalagi dihindari. Basuki Tjahaja Purnama yang populer disapa Ahok adalah politikus yang berani menantang terpaan arus kuat terutama fanatisme agama dan etnis. Buku ini merekam sejarah, sekaligus mengurai secara jeli dan tajam, bagaimana perjalanan Ahok mendaki jalan terjal dinamika politik di Indonesia. Detail Informasi lain : - Pengiriman : minimal 1 hari kerja - Cover : Soft Cover - Tebal : 260 Halaman - Tanggal Terbit: 24 Desember 2017 - ISBN : 9786026037800 - Penulis: Jeffrie Geovanie - Penerbit : Media Baca - Berat : 0.225 kg - Dimensi : 20 x 14 cm
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Penerbit Media Baca

  • Tanggal Terbit

    23 Dec, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books