Buku Agama Islam: Menjaga Akidah Dan Merawat Kebudayaan - Karya Drs Hj Madihah Brik Bajri Bajri, M I Kom
s
Book 5

Agama Islam: Menjaga Akidah Dan Merawat Kebudayaan

Reviews (0 / 5)

by Drs.Hj. Madihah Brik Bajri Bajri, M.I.Kom.

About this edition
Bila orang dari berbagai latar belakang ada dalam satu ruangan untuk belajar Islam misalnya di kelas kuliah atau majelis taklim, tentu dibutuhkan strategi untuk menghadapi mereka, baik materi maupun penyampaian. Seorang pengajar hendaknya mampu memberikan ilmu sesuai kebutuhan, menyampaikan secara memikat, sekaligus menyegarkan kembali gairah mendalami ajaran Islam. Aqidah dan akhlak merupakan hal yang sangat penting untuk dikenalkan dan diajarkan pada anak mulai dari usia dini untuk tumbuh kembang anak yang berakhlak mulia. Pendidikan moral sejak bayi, sejak lahir hingga sekolah dasar, diberikan melalui pemberian insentif pendidikan untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan fisik dan intelektual sehingga anak siap untuk mendidik dirinya sendiri. Pendidikan anak pada hakikatnya adalah pendidikan yang diselenggarakan dengan tujuan untuk memajukan pertumbuhan dan perkembangan anak secara utuh atau menekankan pada perkembangan seluruh aspek kepribadian umat Muslim. Secara umum, buku ini dapat dikategorikan ke dalam dua bagian. Pada bagian pertama mengurai pokok-pokok ajaran Islam (tauhid dan berbagai aspek intinya). Pada bagian kedua berisi pengaruh Islam bagi peradaban manusia, khususnya Indonesia. Bagi mahasiswa baru dan masyarakat umum, buku ini merupakan siraman ilmu dan rohani untuk menanamkan kembali keimanan sehingga kehidupan berislamnya kembali lurus, sesuai dengan ajaran Al-Quran dan As-Sunnah. Dapatkan buku "Agama Islam: Menjaga Akidah dan Merawat Kebudayaan" hanya di toko buku Gramedia.
Details

Similar Books