Buku Adsorpsi Dalam Teknologi Pengelolaan Lingkungan - Karya Prof Dr Is Fatimah, Dkk
s
Book 5

Adsorpsi Dalam Teknologi Pengelolaan Lingkungan

Reviews (0 / 5)

by Prof. Dr. Is Fatimah, Dkk

About this edition
Adsorpsi atau penjerapan adalah suatu proses yang terjadi ketika suatu fluida, cairan maupun gas, terikat kepada suatu padatan atau cairan dan akhirnya membentuk suatu lapisan tipis atau film pada permukaannya. Berbeda dengan absorpsi yang merupakan penyerapan fluida oleh fluida lainnya membentuk suatu larutan. Adsorpsi secara umum adalah proses penggumpalan substansi terlarut yang ada dalam larutan, oleh permukaan zat atau benda penyerap, di mana terjadi suatu ikatan kimia fisika antara substansi dengan penyerapnya. Buku Adsorpsi dalam Teknologi Pengelolaan Lingkungan, adsorpsi adalah suatu fenomena permukaan yang dicirikan oleh penambatan atau penyerapan suatu spesies kimia (disebut absorbsi) dari fase uapnya atau dari larutan atau pada permukaan suatu pori-pori padat (disebut adsorben). Material Adsorben dicirikan memiliki luas permukaan yang tinggi yang memungkinkan adanya interaksi yang efektif dengan molekul adsorbat atau molekul target. Interaksi permukaan ini terjadi umum ketika energi yang ,menarik dari suatu zat dengan permukaan padat lebih besar dari pada energi kohesif dari zat itu sendiri. Besarnya energi inilah yang akan menentukan apakah interaksi di dalam Adsorpsi termasuk ke dalam adsorpsi kimiawi (Chemisorption) atau adsorpsi fisika (Physisorption). Buku ini terdiri dari 8 bab , diantaranya: Dasar-dasar Adsorpsi Karakterisasi Adsorben dan mekanisme Adsorpsi Isoterm Adsorpsi Biomassa sebagai Adsorben Zat Warna Silika Biogenik Sebagai Bahan dasar Adsorben Adsopsi dan Fotokatalis menggunakan Komposit Magnetik/ Lempung Karbon Nanotube dan Peran Gusus Fungsi Dalam Teknologi Adsorpsoi Logam Berat Biosorben dan Biosorben Termodifikasi untuk Adsorpsi Hg2+ Detail Buku Penulis : Prof. Dr. Is Fatimah Penerbit : Uii Press Tahun Terbit : 7 Juni 2021 Jumlah Halaman : 320 halaman Berat : 300 gram Dimensi (P x L) : 23 x 18 cm ISBN : 9786236572283 Cover : Soft-cover Text Bahasa : Bahasa Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    320

    Penerbit

    UII Press

  • Tanggal Terbit

    06 Jun, 2021

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786236572283

Similar Books