Buku 101 Kata Pertama Batita - Karya Rini Fazriana
s
Book 5

101 Kata Pertama Batita

Reviews (0 / 5)

by Rini Fazriana

About this edition
101 Kata Pertama Batita merupakan buku terbitan Laksana tahun 2018 yang ditulis oleh Rini Fazriana. Buku ini merupakan panduan bagi orangtua untuk mengajarkan berbagai macam kata kepada anaknya yang sudah mulai menyentuh usia di bawah tiga tahun. Fase batita merupakan fase di mana anak mulai mengenali apa yang diajarkan kepadanya serta mulai awas dengan lingkungan di sekitarnya. Masa ini harus dimanfaatkan orangtua dengan baik untuk memastikan anaknya tumbuh dengan baik. Buku ini pun hadir untuk membantu orangtua yang akan mengajarkan anak untuk berbicara. Salah satu pelajaran mudah yang bisa dilakukan orangtua kepada anak yang sedang belajar berbicara adalah memberitahukan nama-nama benda di sekitar anak. Banyak sekali benda-benda di sekitar kita. Buku ini berisi 101 nama benda di sekitar anak-anak, mulai dari nama anggota tubuh, makanan, benda di rumah, hewan, dan lain-lain yang akan merangsang stimulus otak anak dalam mengenali benda-benda di sekitarnya sekaligus mendorong mereka untuk mengucapkan kata pertamanya. Buku ini dibuat sesederhana mungkin agar anak-anak usia batita (bawah tiga tahun) dapat dengan cepat mengingat nama-nama benda yang diajarkan. Tentunya bimbingan orangtua juga diperlukan ketika materi diberikan agar anak lebih cepat mengerti. Materi dalam buku ini disertai dengan gambar yang menarik dan full color agar anak bersemangat dan tidak jenuh saat belajar.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Laksana

  • Tanggal Terbit

    31 Aug, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books